Gedung Putih Minta Maaf Tak Tanggapi Petisi Deportasi Justin Bieber

Gedung Putih Minta Maaf Tak Tanggapi Petisi Deportasi Justin Bieber
Justin Bieber. FOTO: getty images

jpnn.com - ORANG - orang Amerika sepertinya benar-benar muak atas ulah Justin Bieber yang beberapa kali berurusan dengan pihak kepolisian. Bahkan, masyarakat AS membuat sebuah petisi online yang meminta agar pemerintah segera mendeportasi pemuda asal Kanada itu agar kembali ke negaranya. 

Petisi yang sudah ditandatangani sekitar 100 ribu orang itu lantas dikirimkan ke Gedung Putih. Sayang, gedung pusat pemerintahan itu enggan mengomentari petisi tersebut. 

"Maaf sudah mengecewakan anda, tapi kami tidak akan mengomentari yang satu ini," tulis keterangan resmi Gedung Putih seperti dilansir daily news. 

Orang-orang yang menandatangani petisi tersebut meminta agar pemerintah mencabut green card Bieber dan memulangkannya ke Kanada. "Kami akan menyerahkan petisi ini ke pihak lain untuk mengomentarinya," kata dia. 

Namun, Gedung Putih mengucapkan terima kasih karena masyarakat percaya dalam hal reformasi imigrasi. 

Kegerahan warga Amerika atas bintang kelahiran 1 Maret 1994 itu memuncak saat Januari lalu tertangkap kebut-kebutan oleh kepolisian di Miami. Dia diduga mengebut sambil ugal-ugalan di bawah pengaruh alkohol. (dailynews/mas)


ORANG - orang Amerika sepertinya benar-benar muak atas ulah Justin Bieber yang beberapa kali berurusan dengan pihak kepolisian. Bahkan, masyarakat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News