Popong : Alhamdulillah Mata Saya Masih Cukup Bagus

Popong : Alhamdulillah Mata Saya Masih Cukup Bagus
Popong Otje Djundjunan saat memimpin sidang perdana anggota DPR RI periode 2014-2019, Rabu hingga Kamis (2/10) dinihari. Foto: Fathra N Islam/JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Diumurnya yang sudah menginjak angka 76 tahun, Popong  Otje Djundjunan yang dikenal sebagai politisi perempuan partai Golkar ini, tampak tidak memperlihatkan ketuaanya.

Semangatnya saat memimpin sidang perdana anggota DPR RI periode 2014-2019  Rabu hingga Kamis (2/10) dinihari, mengundang decak kagum seluruh peserta pelantikan.

Perempuan kelahiran Bandung 30 Desember 1938, yang sempat meniti karir sebagai guru bahasa inggris ini bahkan sudah lima periode menjadi Anggota DPR.  

Tiga periode di masa orde baru, kemudian 10 tahun jadi anggota DPR lagi dari dapil Jawa Barat 1.

“Ya jalani saja, karena memang sudah dari dulu senang berorganisasi dan biasa dengan persidangan. Jadi tetap semangat,” ujar Popong yang masih kental dengan logat Sundanya itu.

Popong juga mengaku tidak memiliki persiapan apa-apa saat dirinya didapuk menjadi pemimpin sidang perdana. Hal ini diakuinya karena sudah biasa bersidang di komisi yang didiaminya.

“Ya Alhamdulilah mata saya masih cukup bagus dan sampai sekarang juga kalau sehari-hari jarang pakai kacamata,” papar Anggota Komisi X yang membidangi pendidikan ini. (dms)


JAKARTA – Diumurnya yang sudah menginjak angka 76 tahun, Popong  Otje Djundjunan yang dikenal sebagai politisi perempuan partai Golkar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News