Menpora Siapkan Gaji Perdana untuk Evan Dimas Cs

Menpora Siapkan Gaji Perdana untuk Evan Dimas Cs
Menpora Siapkan Gaji Perdana untuk Evan Dimas Cs

jpnn.com - JAKARTA – Angin segar datang dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi untuk Timnas Indonesia. Pasalnya, politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menjanjikan bonus untuk para punggawa Timnas Indonesia  apabila masuk final dalam Piala ASEAN Football Federation (AFF) 2014 di Hanoi, Vietnam pada 22–28 November nanti.

Pengganti Roy Suryo itu bahkan mengaku bakal memberikan seluruh gaji pertamanya sebagai menteri jika Evan Dimas Cs bisa sampai di partai puncak dalam kejuaraan yang dulunya bernama Piala Tiger tersebut.  "Ya sudah menyiapkan (gaji, Red) bulan pertama saya untuk mereka (Timnas Indonesia, Red) kalau masuk final," katanya saat ditemui wartawan di sela pelaporan harta kekayaannya di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jakarta, Rabu (19/11).

Menurut dia, dengan persiapan yang telah dilakukan Timnas Garuda dibawah pelatih Alfred Riedl, maka pihaknya optimistis Timnas Indonesia dapat meraih hasil terbaik dalam Piala AFF tersebut. "Iya bonus, ya segaji, gaji menteri," paparnya lagi.

Dari penelusuran INDOPOS, berdasarkan data Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada 2005, gaji pejabat setingkat menteri sebesar Rp 18.648.000. Rinciannya, gaji pokok Rp 5.040.000 dan tunjangan jabatan Rp 13.608.000.  

Sebelumnya, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), La Nyalla Mattalitti juga menjanjikan hal senada yakni, bonus bagi Timnas Indonesia. Bahkan dirinya berani memberikan bonus di setiap pertandingan. Hal ini diungkapkannya sewaktu melepas Timnas di Hotal Aryaduta Tangerang, Senin (17/11).

Pria yang juga menjabat sebagi Wakil Ketua Umum PSSI ini menambahkan, bonus yang akan diberikan kepada Timnas beragam. Jika mampu menang atas tuan rumah Vietnam, bonus yang akan diberikan sebesar USD 25 ribu atau setara dengan Rp 304 juta, dengan asumsi harga dolar Rp 12 ribu.

Sementara bonus untuk mengalahkan Filipina USD 20 ribu atau setara Rp 240 juta. Sementara itu, jika lolos ke semifinal bonus yang akan diterima oleh anak asuh Alfred Riedl akan berlipat menjadi USD 50 ribu.

"Bonus lawan Vietnam lebih besar, karena mereka lebih kuat. Kalau Filipina kelihatannya lebih ringan jadi bonus berbeda nominalnya," katanya.

JAKARTA – Angin segar datang dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi untuk Timnas Indonesia. Pasalnya, politisi dari Partai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News