Gula Pasir Lokal Naik Rp 400 per Kilo

Gula Pasir Lokal Naik Rp 400 per Kilo
Gula Pasir Lokal Naik Rp 400 per Kilo

jpnn.com - DEPOK--Harga gula pasir lokal naik lagi. Dalam beberapa pekan ini kenaikannya hingga dua kali di tingkat distributor.

Seperti yang terpantau di Bhakti Karya, Limo-Cinere, Depok. Toko grosiran ini sempat menaikkan harga dari Rp 9.100 menjadi Rp 9.500, kemudian menaikkan lagi Rp 400 per kilo.

"Sekarang gula pasir lokal Rp 9.900 per kilo. Memang sudah naik beberapa kali karena kan BBM-nya naik," kata salah satu karyawan BK, Minggu (14/12).

Pemuda berusia sekitar 27 tahun itu mengaku dalam beberapa pekan terpaksa corat-coret harga gula pasirnya. Memang daftar harga di toko grosiran hanya ditulis manual (tangan). Itu sebabnya pembeli bisa melihat jelas perubahan harga gula.

Tidak hanya gula pasir, tepung terigu, tepung maizena, dan tepung sagu juga naik. Kenaikannya sebesar Rp 200 per kilonya.

Kenaikan harga tepung berimbas pada mie instan. Berbagai merek mie instan mengalami kenaikan meski hanya 100 rupiah per bungkus.

"Yah memang sudah naik semua. Kalau TDL naik lagi, harga bahan pangan juga naik," ucap karyawan yang enggan menyebutkan namanya.

Jika grosiran menaikkan produknya hanya Rp 400 untuk gula pasir, di pedagang eceran menaikkan Rp 1.000. Alasannya karena ada ongkos transportasi. (esy/jpnn)


DEPOK--Harga gula pasir lokal naik lagi. Dalam beberapa pekan ini kenaikannya hingga dua kali di tingkat distributor. Seperti yang terpantau di Bhakti


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News