Akhir 2015, Murray Diprediksi Bayangi Djokovic

Akhir 2015, Murray Diprediksi Bayangi Djokovic
afp

jpnn.com - LONDON – Andy Murray memang hanya bisa melaju hingga semifinal Grand Slam seri Wimbledon 2015. Namun, performa Murray dianggap luar biasa. Petenis terbaik Inggris Raya itupun diprediksi bakal menggila hingga akhir 2015 nanti.

“Saya yakin Murray akan memiliki prestasi yang bagus pada paruh kedua 2015. Dia bisa duduk di posisi kedua di belakang Djokovic pada akhir tahun nanti,” terang pengamat tenis Barry Cowan di laman Sky Sports, Selasa (14/7).

Murray saat ini masih duduk di posisi ketiga klasemen sementara ATP dengan koleksi 7810 poin. Tempat kedua masih dihuni Roger Federer yang mengemas 9665 angka. Sementara, Djokovic kokoh di puncak dengan torehan 13845 poin.

“Saya merasa enam bulan ke depan akan sangat menarik untuk Murray. Anda semua sudah bisa melihat performanya sepanjang 2015. Dia berada pada level yang sangat tinggi,” tegas Cowan. (jos/jpnn)


LONDON – Andy Murray memang hanya bisa melaju hingga semifinal Grand Slam seri Wimbledon 2015. Namun, performa Murray dianggap luar biasa.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News