Ini Peringkat Dunia Bulu Tangkis Per 23 Juli

Ini Peringkat Dunia Bulu Tangkis Per 23 Juli
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - JAKARTA - Badminton World Federation (BWF) mengeluarkan update mingguan ranking pebulutangkis. Dari lima sektor, Indonesia mampu menempatkan wakilnya dalam 10 Besar di tiga nomor yakni ganda putra, ganda putri dan ganda campuran.

Sementara di nomor tunggal putra dan tunggal putri, Merah Putih tak punya wakil di 10 Besar dunia.

Ganda putra Hendra Setiawan/Mohamad Ahsan berada di peringkat ketiga dunia. Mereka berada tepat di bawah Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark). Sementara di puncak masih diduduki Lee Yonng Dae/Yoo Yeon Seong (Korea Selatan).

Di ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii berada di ranking 5 dunia. 

Sementara di ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menempati peringkat ketiga dunia. Di nomor mixed doubles ini, Indonesia menempatkan dua pasangannya. Selain Tontowi/Liliyana, juga ada Riky Widianto/Richi Puspita Dili, yang berada di ranking 10. (adk/jpnn)

Berikut 10 Besar Dunia BWF (per 23 Juli)

Tunggal putra
1. Chen Long (Tiongkok)
2. Jan O Jorgensen (Denmark)
3. Kidambi Srikanth (India)
4. Kento Momota (Jepang)
5. Lin Dan (Tiongkok)
6. Chou Tien Chen (Taiwan)
7. Victor Axelsen (Denmark)
8. Wang Zhengming (Tiongkok)
9. Son Wan Ho (Korea Selatan)
10. Parupalli Kashyap

Tunggal putri
1. Carolina Marin (Spanyol)
2. Saina Hewal (India)
3. Li Xuerui (Tiongkok)
4. Tai Tzu Ying (Taiwan)
5. Ratchanok Intanon (Thailand)
6. Wang Yihan (Tiongkok)
7. Wang Shixian (Tiongkok)
8. Sung Ji Hyun (Korea Selatan)
9. Nozomi Okuhara (Jepang)
10. Akane Yamaguchi (Jepang)

JAKARTA - Badminton World Federation (BWF) mengeluarkan update mingguan ranking pebulutangkis. Dari lima sektor, Indonesia mampu menempatkan wakilnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News