LLP-KUKM Raup Ratusan Juta di Femme Makassar

LLP-KUKM Raup Ratusan Juta di Femme Makassar
Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) Kementerian Koperasi dan UKM, tampil di ajang festival fashion Femme Makassar 2016. Foto istimewa

jpnn.com - MAKASSAR - Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) Kementerian Koperasi dan UKM, ikut unjuk gigi di ajang festival fashion Femme Makassar 2016, yang berlangsung pada 11-15 Mei 2016.

LLP KUKM mengajak UKM mitra unggulannya untuk pameran di event tersebut. Dengan mengusung brand 'Galeri Indonesia WOW', LLP-KUKM juga menampilkan produk fashion terbaiknya dalam fashion show di ajang Femme 2016.

Para pelaku UKM mitra LLP-KUKM yang menjadi peserta pameran di stand Galeri Indonesia WOW kebanjiran pembeli. Para pembeli bukan hanya konsumen lokal saja, tapi juga nasional dan mancanegara.

Adapun total omzet UKM mitra selama pameran itu mencapai ratusan juta rupiah. Bahkan, selama pameran hampir semua produk UKM yang dipamerkan laris manis dibeli pengunjung.

Pada hari pertama misalnya, produk paket perlengkapan salat milik UKM Refni seperti Sajadah Cinta  dan Mukena Bunda banyak dibeli pengunjung, karena tampilannya yang fashionable.

Menurut Direktur Utama LLP-KUKM Ahmad Zabadi, para pelaku usaha yang sudah lolos seleksi itu diikutkan dalam pelatihan peningkatan kapasitas dengan beragam tema. Tujuannya agar produk dan skill para pelaku usaha semakin berkembang. Karena itu, tak salah bila produk yang ada di Galeri Indonesia WOW kerap dicari pembeli.

"Bukan hanya memasarkan produk, kami juga mengembangkan kemampuan pelaku usaha, agar produk mereka memiliki daya saing tinggi dibanding produk asing. UKM yang menjadi mitra kami mendapat beragam fasilitas agar mereka bisa berkompetisi dengan produk asing di era Masyarakat Ekonomi ASEAN," ujar Ahmad dalam siaran persnya, Seasa (17/5). (chi/jpnn)

 

MAKASSAR - Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) Kementerian Koperasi dan UKM, ikut unjuk gigi di ajang festival


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News