1.600 Penghuni Liponsos Belum Terdaftar BPJS Kesehatan

1.600 Penghuni Liponsos Belum Terdaftar BPJS Kesehatan
BPJS Kesehatan. Foto: Radar Tarakan/JPNN

Selain itu, di antara 1.600 penghuni, hanya 36 orang yang merupakan warga Surabaya.

"Selebihnya dari luar kota dan tidak diketahui nomor induk kependudukannya," ucapnya.

Namun, Supomo menganggap alasan itu tidak masuk akal. Nomor induk kependudukan tidak ada, tapi orang yang bersangkutan ada.

Artinya, BPJS Kesehatan bisa melakukan verifikasi di lapangan. Ada orang yang dijamin.

"Karena itu, aneh apabila permohonan untuk mendapat BPJS Kesehatan tidak bisa diterima," ucapnya.

Upaya komunikasi sudah dilakukan. Pemkot melalui dinsos sangat berharap bantuan dari BPJS.

Namun, hingga kini belum terlihat hasilnya. Pengajuan tetap belum diterima dan 1.600 penghuni Liponsos Keputih belum mendapat jaminan BPJS Kesehatan.

Persyaratan BPJS secara aturan memang jelas. Antara lain fotokopi kartu keluarga, fotokopi KTP, fotokopi buku tabungan, dan pasfoto.

Penghuni Lingkungan Pondok Sosial (Liponsos) Keputih sangat rentan penyakit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News