Bahaya gak Sih Keto Flu?

Bahaya gak Sih Keto Flu?
Influenza. Foto: Newsfirst

jpnn.com, JAKARTA - Keto flu bisa dikatakan salah satu dari efek samping yang disebabkan oleh diet ketogenik.

Keto flu merupakan gangguan yang muncul pada tubuh karena tubuh yang dulu berada dalam kondisi glukosis beralih menjadi kondisi ketosis.

Apakah keto flu berbahaya? Tenang, flu jaman sekarang ini memang aneh-aneh, tapi keto flu itu tidak berbahaya.

Flu keto disebabkan oleh tubuh yang menyesuaikan diri dengan protein tinggi lemak, protein moderat dan rejimen rendah karbohidrat.

"Seiring tubuh Anda menyesuaikan diri dengan pembatasan karbohidrat ketat dari diet, gejala seperti flu yang tidak nyaman bisa masuk," kata Lisa Young, Profesor Nutrisi New York University, seperti dilansir laman Real Simple, Minggu (8/4).

Rasa pusing dan gusar yang dialami beberapa orang dengan flu keto (juga dikenal sebagai flu carb) bisa dimulai satu atau dua hari setelah Anda memulai diet.

"Anda mungkin juga mengidam gula, konsentrasi rendah, mudah tersinggung dan kabut otak," tambah Young.

Diet ketogenik mengharuskan pengurangan konsumsi karbohidrat dan secara simultan meningkatkan jumlah lemak yang dikonsumsi oleh seseorang.

Keto flu bisa dikatakan salah satu dari efek samping yang disebabkan oleh diet ketogenik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News