Bangkitkan Potensi Wisata Keren di Desa Ponggok

Bangkitkan Potensi Wisata Keren di Desa Ponggok
Desa Ponggok. Foto: Humas Kemenpar

Kepala Desa Ponggok, Junaedi Mulyono menambahkan, sejak adanya BUMDes dengan mengelola sejumlah unit usaha menjadikan tingkat kesejahteraan terus mengalami peningkatan.

Penyerahan penghargaan dilakukan pada Sabtu (13/5) saat digelar Expo BUMDes di Bukittinggi, Sumatera Barat.

Sejumlah unit wahana wisata yang dikelola BUMDes diantaranya Umbulsari, Sigedang, Ponggok Ciblon, rest area, serta hutan wisata.

Pada saat ini pihak BumDes sedang mempersiapkan waterpark dengan luas lahan sekitar 7 hektar.

‘’Lahan yang dipakai itu milik warga desa. Tanah mereka dihitung sebagai saham. Demikian pula untuk membangun waterpark itu juga permodalannya dari saham masyarakat desa,’’ jelasnya.

Menurut Junaedi, kedepannya desa wisata akan menambah pula jumlah homestay yang kini masih berjumlah 50 rumah.

Homestay tersebut merupakan bagian dari rumah milik warga.

‘’Biasanya tamu-tamu yang dari luar kota menggunakan homestay itu kalau mereka kemalaman,’’ katanya.

Komitmen Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo terhadap pengembangan pariwisata boleh diacungi jempol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News