Bertemu Pangeran Charles, Bu Risma: Karena Pengelolaan Sampah

Bertemu Pangeran Charles, Bu Risma: Karena Pengelolaan Sampah
Wali Kota Tri Rismaharini memamerkan payung dari limbah bungkus deterjen ke hadapan Pangean Charles saat muhibah ke London, Inggris, pekan lalu. Dok Irvan Widyanto/Radar Surabaya/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Pemandangan berbeda tersaji di acara Car Free Day (CFD) di Taman Bungkul, Kota Surabaya, Jawa Timur Minggu (21/5).

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini hadir di tengah kerumunan warga yang sedang melakukan kegiatan di jalanan yang sengaja ditutup untuk aktivitas warga, Minggu pagi itu.

Pada kesempatan itu, Risma membuka acara jalan sehat yang digagas oleh Telkomsel.

Kehadiran Risma pun menjadi perhatian warga. Dalam sambutannya, Risma mengaku terkesan terhadap warga Surabaya. Dia pun meminta warga aktif menjaga lingkungan.  “Sebab tanpa kalian, Surabaya tak akan bisa menjadi kota yang sangat besar seperti sekarang ini,” jelasnya.

Bahkan, kata Risma, prestasi besar Surabaya juga sudah dikenal hingga mancanegara.

“Buktinya, kemarin aku disuruh bicara di hadapan Pangeran Charles di Inggris tentang keberhasilan kota Surabaya,” ungkapnya.

Risma mengaku, salah satu prestasi yang menarik perhatian pemerintah Inggris adalah tentang pengolahan sampah. Sebab, selama ini Surabaya dianggap berhasil mengolah sampah berkat partisipasi warga.

“Selama ini pengolahan sampah di Surabaya itu sudah sangat bagus. Pengolahan sampah kita sudah dikenal dunia,” beber wanita kelahiran Kediri ini.

Pemandangan berbeda tersaji di acara Car Free Day (CFD) di Taman Bungkul, Kota Surabaya, Jawa Timur Minggu (21/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News