Borneo FC Merasa Dirugikan Jadwal

Borneo FC Merasa Dirugikan Jadwal
Ponaryo Astaman (kanan) yakin, Borneo FC bisa bangkit setelah Lebaran. Foto: ARIB BILLAH/KALTIM POST/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Langkah Borneo FC terhenti di peringkat 14 klasemen sementara. Itu setelah tim berjuluk Pesut Etam menelan kekalahan 0-1 dari PSM Makassar jelang Lebaran.

Namun capaian itu dianggap wajar, sebab hingga pekan kesebelas berakhir, Borneo FC lebih banyak bermain tandang.

Asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin menuturkan, pengaturan jadwal pertandingan cukup menguras tenaga, terutama di awal musim.

Dirinya pun enggan berkomentar banyak, lantaran bingung dan tak paham dengan situasinya.

"Kalau dilihat dari jadwal, laga kandang dan tandang tidak seimbang. Tapi mau bagaimana lagi. Harus dijalani," ujar Ahmad Amiruddin kepada Kaltim Pos (Jawa Pos Group) hari ini.

Terpisah, gelandang sekaligus kapten tim Ponaryo Astaman menganggap, capaian timnya terbilang apik. Sebab, empat laga kandang berhasil meraih kemenangan dan mencuri dua poin saat tandang.

"Kalau hasil saat ini cukup bagus. Putaran pertama, kami banyak main di luar kandang," ucap Popon, sapaan Ponaryo Astaman.

Dilanjutkan Popon, timnya memiliki keistimewaan dibanding tim lain. Terutama yang jadwal kandang dan tandangnya berimbang.

Langkah Borneo FC terhenti di peringkat 14 klasemen sementara. Itu setelah tim berjuluk Pesut Etam menelan kekalahan 0-1 dari PSM Makassar jelang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News