Dua Pekan Lagi Uji Tipe Kelayakan Jalan Gesit Rampung

Dua Pekan Lagi Uji Tipe Kelayakan Jalan Gesit Rampung
Presiden Joko Widodo menjajal motor listrik Gesits di kompleks Istana Negara. Foto: Biro Pers

jpnn.com - MOTOR listrik anak bangsa Gesit dilaporkan kini dalam tahap finalisasi kelayakan uji tipe jalan setelah dikenalkan beberapa bulan lalu oleh Presiden Joko Widodo.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat ditemui di acara Indonesia Road Safety Award (IRSA) 2018 yang digelar oleh Adira Insurance di bilangan Jakarta, Jumat (14/12).

"Lagi kami finalisasi. Satu dua minggu lagi saya kasih informasinya ya," tutur Budi.

Untuk regulasinya sendiri, kata Budi, semuanya sudah oke semua. Tinggal menunggu penutupan.

Sementara Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiadi mengatakan, belum mengetahuinya. Menurutnya dia akan ambil alih untuk diuji secepatnya.

"Kalau memang belum mengetahui. Jika memang belum saya akan proaktif untuk segera diuji tipe," kata Budi Setiadi kepada awak media.

Sekadar Informasi, Gesit merupakan motor listrik besutan PT Gesits Technologies Indonesia (GTI). Motor anak bangsa itu memang sudah digadang-gandang oleh masyarakat Indonesia untuk kelahirnya.

Dikabarkan, Gesit akan mulai diproduksi tahun depan 2019. Sebagai awalan, PT GTI akan memproduksi sekitar 50.000 unit per-tahun. (mg9/jpnn)


Gesit merupakan motor listrik besutan PT Gesits Technologies Indonesia yang sudah ditunjukkan pada Presiden Joko Widodo.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News