Gerindra Sulsel Bergolak, IMB Ditolak

Gerindra Sulsel Bergolak, IMB Ditolak
Gerinda Sulsel Bergolak, IMB Ditolak. JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Kepengurusan Dewan Pengurus Daerah Gerindra Sulawesi Selatan bergolak. Penyebabnya, Idris Manggabarani atau yang karib disapa IMB sebagai ketua DPD Gerindra Sulsel ditolak.

Penolakan itu datang dari Wakil Sekretaris Gerindra Sulsel Ahmad Kahar Idu. Kepada wartawan, Ahmad mengatakan, kalaupun ada penunjukan selaku ketua, itu hanya sebatas klaim.

Menurutnya, sejauh ini belum ada SK pengangkatan IMB sebagai ketua untuk menggantikan La Tinro La Tunrung.

"Bisa saja mengklaim. Tapi kan belum ada SK-nya," jelas Wakil Sekretaris Gerindra Sulsel Ahmad Kahar Idu saat dihubungi, Senin (9/1) seperti yang dilansir RMOL (Jawa Pos Group).

Dia sendiri menolak kalau seandainya Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto mempercayakan tampuk kepemimpinan Gerindra Sulsel kepada tokoh yang akrab disapa IMB tersebut.

Bahkan dia mengancam akan mundur. "Saya akan mundur. Saya kurang sreg (dengan Idris Manggabarani)," tegasnya.

Pasalnya, loyalitas IMB terhadap partai, juga kepada Prabowo sendiri dipertanyakan.

Apakah pada pilpres lalu dia mendukung pasangan Jokowi-JK?

Kepengurusan Dewan Pengurus Daerah Gerindra Sulawesi Selatan bergolak. Penyebabnya, Idris Manggabarani atau yang karib disapa IMB sebagai ketua DPD

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News