Hhmm...Aromaterapi untuk Gairahkan Seks

Hhmm...Aromaterapi untuk Gairahkan Seks
Foto: Pierre Andrieu/AFP

jpnn.com - ADA banyak cara untuk membuat aktivitas bercinta menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Misalnya dengan menggunakan aromaterapi karena wewangian tersebut sangat membantu seseorang untuk merangsang gairahnya.

Indera penciuman yang merangsang ujung saraf terletak di belakang hidung yang nantinya akan mengalirkan rangsangan ke otak. Inilah yang disebut sistem limbic yang memicu libido seseorang.

"Indera penciuman luar biasa karena link memori dan emosi. Saya sendiri menggunakan minyak esensial tertentu untuk menciptakan kehidupan yang romantis dengan pasangan saya," kata pakar aromaterapi bersertifikat Leah Vautrot, seperti dilansir laman Sheknows, Selasa (12/1). 

Ada alasan hubungan antara aroma, memori dan emosi. Menurut Vautrot, masing-masing lubang hidung memiliki 25 juta sel reseptor yang mengirimkan informasi aroma ke olfactory bulb. Olfactory bulb pada gilirannya mentransmisikan informasi molekul aroma untuk otak limbik.

"Tempat pertama saraf penciuman capai adalah amigdala yang mengatur respons emosional dan menyajikan data emosional dengan bau," kata Vautrot lebih lanjut.

Berikut ini tips menggunakan aromaterapi untuk seks yang lebih baik


1. Melati dan ylang ylang

Kedua minyak ini bisa digunakan sebagai afrodisiak alami melalui inhalasi.

2. Clary sage

Gunakan secara topikal atau melalui inhalasi untuk menginspirasi euforia.

3. Mawar

Baik untuk memunculkan perasaan cinta atau trauma emosional menenangkan.

4. Bergamot

Meringankan stres.(fny/jpnn)


ADA banyak cara untuk membuat aktivitas bercinta menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Misalnya dengan menggunakan aromaterapi karena wewangian


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News