Info Terbaru dari Polisi Soal Bripda Muhamad Adi Saputro yang Diamuk Sekelompok Orang

Info Terbaru dari Polisi Soal Bripda Muhamad Adi Saputro yang Diamuk Sekelompok Orang
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus. Foto: ANTARA/Fianda Rassat

jpnn.com, BEKASI - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus angkat bicara terkait kasus personel Dit Samapta Polda Metro Jaya bernama Bripda Muhamad Adi Saputro yang dikeroyok sebanyak 10 orang tidak dikenal.

Ia mengatakan peristiwa yang terjadi di Jalan depan SMK BKM 1, Jalan Raya Pengasingan, Tambu Selatan, Bekasi, itu terjadi pada Minggu (2/2) lalu.

"Kejadian itu berawal saat korban mengendarai motor bersama wanita," ujar Yusri Yunus.

Tiba-tiba ia dibuntuti oleh satu motor yang berboncengan sembari langsung menghadang korban.

“Pelaku langsung turun dari motor sambil berkata ini dia orangnya. Setelah itu terjadi cecok mulut,” kata Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (4/2).

Tak berselang lama, datanglah teman-teman pelaku berjumlah delapan orang langsung mengeroyok korban.

Teman wanita korban langsung berteriak meminta tolong. Beruntung, warga sekitar melerai pengeroyokan itu. Semantara itu, para pelaku melarikan diri.

“10 orang langsung melarikan diri usai melakukan pengeroyokan,” ungkapnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus angkat bicara terkait kasus personel Dit Samapta Polda Metro Jaya bernama Bripda Muhamad Adi Saputro yang dikeroyok sebanyak 10 orang tidak dikenal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News