Ini Harus Dilakukan Agar Tragedi Brexit tak Terulang

Ini Harus Dilakukan Agar Tragedi Brexit tak Terulang
Pintu Tol Brebes Timur alias Brexit

jpnn.com, JAWA TENGAH - Mudik Lebaran 2017, memang akan datang beberapa bulan lagi. Namun, sejumlah persiapan mesti dilakukan agar pemudik aman dan nyaman tiba di kampung halamannya.

Terlebih, tahun lalu, insiden kemacetan parah di Tol Brebes Timur (Brexit) sampai menelan korban jiwa.

Pengamat transportasi dari Jakarta Transportation Watch Andy Sinaga mengatakan, ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan Kementerian Perhubungan, operator tol, dan kepolisian.

Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan parah saat arus mudik.

Pertama, otomatisasi pintu keluar dan mengatur jadwal kendaraan berdasarkan plat nomor.

"Seperti ganjil genap dan kalau memungkinkan alternatif membuka akses keluar," kata Andy saat dihubungi JawaPos.com (Jawa Pos Group), Rabu (15/3).

Selain itu, pelarangan angkutan umum, truk, bus, dan mikro bus atau ELF menggunakan Tol Brexit saat arus mudik.

Andy menambahkan, marka jalan seperti lintasan kejut dan pembatasan maksimal kecepatan perlu dilakukan.

Mudik Lebaran 2017, memang akan datang beberapa bulan lagi. Namun, sejumlah persiapan mesti dilakukan agar pemudik aman dan nyaman tiba di kampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News