Kabar Baik Bagi Penyuka Makanan Pedas

Kabar Baik Bagi Penyuka Makanan Pedas
Harga cabai makin 'pedas'. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Tak sedikit orang yang gemar mengonsumsi makanan pedas. Apakah Anda salah satunya? Jika memang demikian, beruntunglah. Ini karena sambal yang selalu hadir memberikan rasa pedas  pada makanan yang Anda santap terbukti mampu mengundang sejumlah manfaat kesehatan.

Faktanya, cabai yang menjadi bahan dasar sambal mengandung komponen utama bernama capsaicin. Komponen tersebut bertugas untuk memberikan sensasi pedas dan panas di lidah, yang pada sebagian orang turut meningkatkan kenikmatan saat makan.

Tak cuma itu, dengan mengonsumsi makanan pedas, Anda juga bisa merasakan beberapa manfaat sehat berikut ini:

1.Kadar gula darah lebih stabil

Menurut American Journal of Clinical Nutrition, makan sambal dapat memberikan manfaat yang sangat positif pada orang kelebihan berat badan atau mengalami penyakit diabetes. Ini karena cabai yang digunakan sebagai bahan dasar sambal dapat membantu mengontrol kadar insulin secara signifikan setelah makan. Dengan insulin yang lebih baik, kadar gula darah di dalam tubuh juga lebih stabil di rentang normal.

2.Meningkatkan fungsi kognitif

Membumbui makanan dengan sambal yang terbuat dari cabai segar dapat mengurangi kemungkinan mengalami gangguan kognitif, seperti demensia dan penyakit Alzheimer ketika mencapai usia tua. Ini karena mengonsumsi sambal secara rutin dihubungkan dengan kemampuan kognitif yang lebih baik.

3.Mencegah anemia

Faktanya, cabai yang menjadi bahan dasar sambal mengandung komponen utama bernama capsaicin. Komponen tersebut bertugas untuk memberikan sensasi pedas dan panas di lidah.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News