Liga 1 2018: Winger Persija Pemain Terbaik Pekan ke-13

Liga 1 2018: Winger Persija Pemain Terbaik Pekan ke-13
Riko Simanjuntak dalam jumpa pers usai laga. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com - Riko Simanjuntak, winger lincah Persija Jakarta dinobatkan sebagai pemain terbaik pekan ke-13 Liga 1 2018. Gelar tersebut diumumkan di situs resmi Liga Indonesia Baru dan media sosial resmi pengelola kompetisi.

"Riko menjadi pemain terbaik, sesuai dengan hasil penilaian technical study group (TSG) kompetisi," bunyi pernyataan di situs Liga Indonesia Baru.

Selain Riko, dalam pengumuman tersebut juga dijelaskan bahwa ada status pemain muda terbaik yang jatuh kepada Saddil Ramdani asal Persela Lamongan. Kemudian, pelatih Persib Mario Gomez menjadi yang terbaik di pekan ke-13.

Ketiga nama tersebut dianggap layak karena prestasi masing-masing di pekan ke-13 ini.

Riko misalnya, dia menjadi kreator kemenangan Persija. Menyumbangkan satu assist dan satu gol, serta pergerakannya sepanjang 90 menit pertandingan, cukup membantu tim saat menang 5-0 atas tuan rumah PS Tira.

Kemudian, Saddil Ramdani yang masih berusia 18 tahun tersebut dan tergabung di Timnas U-19, mampu mencetak dua gol dan membuat Persela comeback serta menang 3-1 atas Mitra Kukar. Dia dinobakan pemain muda terbaik.

Sementara itu, Mario Gomez dianggap bagus karena saat bermain tandang ke markas PSMS Medan, ternyata mampu tampil apik dan membuat malu tuan rumah dengan kemenangan besar 3-0.

Kejelian Gomez memasang pemain dan memanfaatkan celah PSMS, menjadi Maung Bandung meraih tambahan tiga poin dan melonjak ke posisi ke-8 dari zona degradasi. (dkk/jpnn)


Riko Simanjuntak, winger lincah Persija Jakarta dinobatkan sebagai pemain terbaik pekan ke-13 Liga 1 2018


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News