Mas Agus Ogah Komentari Fatwa MUI Soal Atribut Non-Muslim

Mas Agus Ogah Komentari Fatwa MUI Soal Atribut Non-Muslim
Agus Yudhoyono. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono ogah berkomentar soal fatwa MUI yang melarang umat Islam menggunakan atribut agama lain.

Dia berkilah belum mendengar soal fatwa kontroversial yang tengah ramai dibicarakan itu.

"Saya belum mendengar itu. Ya kita kembalikan kepada masyarakat. Ini adalah negara demokrasi yang penting kita taat pada aturan hukum saja," jelas Agus di sela kampanye di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Minggu (18/12).

Dia menambahkan, toleransi dalam beragama telah dijelaskan dalam UUD 1945 yang memberikan keleluasaan seluruh warga negara Indonesia untuk menganut agama dan kepercayaan masing-masing. 

Termasuk juga dalam merayakan hari-hari besar keagamaan. Menurutnya, dengan mengedepankan toleransi antar umat, pada akhirnya masyarakat bisa saling menerima perbedaan.

"Di atas semua itu kita memiliki satu tujuan. Kesamaan kita ingin menjadi warga Indonesia yang tentram dan bersatu berdampingan satu sama lain," demikian Agus. (rmol/dil/jpnn)


JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono ogah berkomentar soal fatwa MUI yang melarang umat Islam menggunakan atribut agama


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News