Meleset dari Perkiraan Dokter, Lahir Saat Takbir Idulfitri Menggema

Meleset dari Perkiraan Dokter, Lahir Saat Takbir Idulfitri Menggema
Perawat memeriksa kondisi bayi Hasniah pascalahiran di hari pertama Lebaran. Foto Prokal/JPNN.com

jpnn.com, TARAKAN - Kebahagiaan Hasniah semakin lengkap. Di idulfitri yang merupakan hari kemenangan buat kaum muslimin, wanita berusia 28 tahun itu juga dikaruniai seorang bayi.

Prokal (Jawa Pos Group), Selasa (27/6) melaporkan, Warga Pantai Amal, Tarakan, Kalimantan Timur itu mendapatkan anggota keluarga baru tepat, Minggu (25/6) yang bersamaa dengan penaggalan Islam, 1 Syawal 1438 H.

"Dokter prediksi lahirannya tanggal 16 (Juni), namun ternyata lewat dari prediksi awal. Biar bagaimana juga ya, alhamdulillah-lah bisa lahir saat Lebaran," ujar Hasniah.

Salah seorang petugas yang tidak ingin disebutkan namanya, mengatakan, Hasniah melahirkan secara Sectio Caesarea (SC) atau Bedah Sesar.

Langkah itu ditempuh karena keadaan fisiknya yang sudah kelelahan dan tidak memungkinkan untuk melahirkan normal serta umur kandungannya yang sudah tua melewati batas normal 9 bulan.

"Berbahaya jika dipaksakan untuk lahiran normal jadi kami anjurkan untuk SC, dan alhamdulillah pada pukul 10.00 Wita bayi laki-laki Hasniah lahir dengan sehat," ungkapnya. (*/zan/fen/fab/JPG)


Kebahagiaan Hasniah semakin lengkap. Di idulfitri yang merupakan hari kemenangan buat kaum muslimin, wanita berusia 28 tahun itu juga dikaruniai


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News