Penjelasan Terbaru dari Kapolri Pascateror Bom di Kartasura

Penjelasan Terbaru dari Kapolri Pascateror Bom di Kartasura
Tito Karnavian. Foto: dok/JPG

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian memastikan kondisi keamanan Indonesia dalam taraf kondusif. Sampai saat ini, menurut Tito, hanya bom bunuh diri di pos pantau Tugu Kartusura, Sukoharjo, Jawa Tengah yang menonjol. Itupun sudah berhasil ditanggulangi.

“Saya sampaikan situasi secara umum untuk kamtibnas seluruh Indonesia selama seminggu terakhir ini relatif aman hanya ada satu kasus ledakan bom yang ada di Kartasura,” imbuh Tito di sela-sela halalbihalal di kediamanan Ibu Megawati Sorkaroputri, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/6).

BACA JUGA: Presiden Jokowi Melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal

Dari aspek musim mudik 2019, mantan Kepala BNPT itu pun merasa senang. Karena dengan ditopang infrastruktur yang lengkap, arus mudik bisa berjalan lancar. Tak ditemukan kemacetan signifikan seperti mudik tahun-tahun sebelumnya.

“Kemudian tidak ada kejadian signifikan, ada juga beberapa kecelakaan lalin tapi dibanding tahun kemarin, tahun-tahun yang lalu hampir 50 persen menurun,” pungkas Tito seperti dilansir JawaPos.com.(JPC)


Kapolri Jenderal Tito Karnavian memastikan kondisi keamanan Indonesia dalam taraf kondusif. Sampai saat ini, menurut Tito, hanya bom bunuh diri di pos pantau Tugu Kartusura, Sukoharjo, Jawa Tengah yang menonjol. Itupun sudah berhasil ditanggulangi.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News