PS TIRA Akan Tiru Strategi Barito Saat Bermain Imbang Vs PSM

PS TIRA Akan Tiru Strategi Barito Saat Bermain Imbang Vs PSM
Fan PSM Makassar. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, MAKASSAR - Permainan monoton diperagakan PSM saat menjamu Barito Putera di Stadion Andi Mattalatta, Kamis, (13/9)

Hal ini dikarenakan kreator serangan PSM masih bertumpu pada Wiljan Pluim. Saat pergerakan gelandang serang asal Belanda itu terbaca dan mampu dimatikan pemain Barito Putera, kreasi serangan praktis tidak terlihat.

Kondisi inilah yang dilihat tim pelatih PS TIRA dan berusaha menirunya saat menjamu PSM di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu, (19/9).

Pelatih PS TIRA, Nil Maizar pun bahkan menegaskan, sudah memiliki gambaran pola permainan yang akan dimainkannya.

"Kreasi Wiljan memang sangat menentukan. Kami akan coba latih beberapa simulasi seperti ini," ucapnya.

Dalam skema yang dimainkan Barito Putera, pelatih Jacksen F. Tiago melakukan perjudian dengan membiarkan stopper asingnya Aaron Evans meninggalkan posnya demi mengawal khusus Wiljan Pluim.

Sementara posisi Aaron dilapis M Rifki dan Hansamu Yama. Tertekan dan sulit mendapat ruang gerak, Wiljan pun lebih banyak menjemput bola hingga di lini pertahanan sendiri.

Alhasil bola banyak lahir dari sisi sayap dan memaksa winger PSM, M Rahmat melakukan umpan silang langsung ke jantung pertahanan lawan. Padahal, kondisi ini sudah diantisipasi kubu Laskar Antasari. Mereka sangat siap dan menunggu mengantisipasinya.

Permainan monoton diperagakan PSM saat menjamu Barito Putera di Stadion Andi Mattalatta, Kamis, (13/9)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News