Siap Ubah Nintendo Switch Jadi Tablet

Siap Ubah Nintendo Switch Jadi Tablet
Ilustrasi Nintendo Switch. Foto : Nintendo

jpnn.com - NINTENDO akan meluncurkan konsol genggam terbarunya yakni Nintendo Switch, yang banyak dispekulasikan tidak dapat bersaing dengan Playstation 4 ata Xbox One.

Memiliki bentuk yang ringkas dan fleksibel membuat daya tarik tersediri dari Nintendo Switch. Tak pelak, jika konsol itu mendapat respon baik dalam persaingan konsol gaming.

Bukan hanya itu, spekulasinya Nintendo Switch akan dapat disebut sebagai Nvidia Shield tablet gaming. Pasalnya, salah satu pengembang bernama ByLaws, memposting sistem Nintento menjadi tablet Android.

Mengingat, Nintendo Switch sendiri memiliki fitur touchscreen dan ditenahgai oleh chip Nvdia X1.

Sayangnya, hasil pekerja dari ByLaws masih jauh dibilang sukses, karena proses booting di Nintendo Switch baru hanya sebatas logo Andorid.

Menurut ByLaws, mereka sekarang berusaha untuk membuat driver berfungsi, yang berarti butuh waktu lama sampai kita benar-benar melihat Nintendo Swtich bisa beralih fungsi menjadi tablet Andorid sepenuhnya. (mg9/jpnn)

 


Memiliki bentuk yang ringkas dan fleksibel membuat daya tarik tersediri dari Nintendo Switch.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News