Siti, WNI Diduga Terlibat Pembunuhan Kim Jong-nam Itu..

Siti, WNI Diduga Terlibat Pembunuhan Kim Jong-nam Itu..
Inilah rumah yang dulu pernah ditinggali oleh Siti Aisyah di Jakarta, Kamis (16/2). FOTO:MIFTAHULHAYAT/JAWA POS

Rahmat juga mengantarkan Jawa Pos menemui kerabat Liang Kiong yang pernah tinggal di rumah Tambora.

Dia bernama Tjhai Hon Sin. Rumahnya tak terlalu jauh, sekitar 10 menit dari rumah lama Liang Kiong.

Setelah beberapa kali pintu pagar besi rumah itu diketuk, seorang pria membuka dengan ekspresi ketus. ’’Ada apa ya?’’ katanya singkat.

Dia beberapa kali terlihat emosional saat Jawa Pos berusaha menjelaskan maksud menemui dirinya. Namun, ekspresinya perlahan melunak.

’’Maaf, tadi sedikit emosi. Saya kira ada apa kok malam begini datang ke rumah saya,’’ ujar pria yang mengaku bernama Hendra Gunawan itu.

Setelah tenang, dia pun mulai bercerita soal Siti Aisyah. Hendra tahu banyak tentang Aisyah karena dirinya juga menantu Liang Kiong.

’’Siti Aisyah itu pegawai mertua saya yang akhirnya dinikahi Koko (Gunawan Hasyim, Red),’’ tutur Hendra.

Namun, keluarga Liang Kiong sudah putus hubungan dengan Aisyah sejak enam tahun lalu. Tepatnya setelah Gunawan Hasyim mengatakan kepada ayahnya (Liang Kiong) bahwa Aisyah punya pria selingkuhan saat bekerja di Malaysia.

Siti Aisyah, perempuan asal Serang, Baten, dikabarkan telah ditangkap polisi Malaysia karena diduga terlibat kasus pembunuhan Kim Jong-nam, kakak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News