STAN, Favorit Lulusan SMA Incar Kursi CPNS

STAN, Favorit Lulusan SMA Incar Kursi CPNS
Siswa SMA. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politeknik Keuangan Negara STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara) milik Kementerian Keuangan (Kemenkeu) masih menjadi favorit para lulusan SMA mengincar kursi CPNS dari jalur sekolah kedinasan. Dengan jumlah pelamar 5.227 orang.

Sedangkan pelamar Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) milik Badan Sandi dan Siber Negara (BSSN) sementara ini masih 182 orang dan belum ada yang login di portal BSSN.

Kepala Biro Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman mengungkapkan, jumlah calon mahasiswa Politeknik Keuangan Negara STAN yang telah login di portal Kemenkeu sudah mencapai 5.326 orang.

Setelah STAN, Institut Pendidikan Dalam Negeri (IPDN) menempati urutan kedua pelamar terbanyak dengan jumlah mencapai 3.708 orang. Sebanyak 3.142 pelamar telah melakukan login di portal resmi sekolah kedinasan di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri tersebut.

Herman melanjutkan, Kementerian Perhubungan membuka pendaftaran untuk 11 sekolah kedinasannya, sudah mencapai jumlah 2.542 calon taruna (catar). Dari jumlah tersebut, sebanyak 2.406 pelamar telah login di web resmi Kemenhub.

Perguruan tinggi kedinasan (PTK) Kemenhub yang membuka pendaftaran, yaitu Sekolah tinggi transportasi darat (STTD), Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (Tegal), Akademi Perkeretaapian Indonesia (Madiun), Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran, Politeknik Ilmu Pelayaran (Makassar), Politeknik Ilmu Pelayaran (Surabaya), Politeknik Ilmu Pelayaran (Semarang), Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia, Politeknik Penerbangan Surabaya, Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan Medan, dan Akademi Teknik dan Keselamatan Penerbangan Makassar.

"Kementerian Hukum dan HAM juga membuka 600 formasi bagi catar lulusan SMA/SLTA untuk menempuh pendidikan di Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) dan Politeknik Imigrasi (POLTEKIM)," ujarnya.

Sementara ini, jumlah pelamar sekolah kedinasan Kemenkumham yang telah mendaftar melalui SSCN mencapai 1.843 orang. Sejumlah 1.339 catar POLTEKIP dan POLTEKIM sudah login di portal resmi Kemenkumham.

STAN (sekolah tinggi akuntansi negara) yang berada dalam pengelolaan Kemenkeu, menjadi favorit lulusan SMA untuk mendapatkan kursi CPNS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News