Waralaba Asing Makin Ekspansif

Waralaba Asing Makin Ekspansif
Waralaba Asing Makin Ekspansif
SURABAYA - Waralaba atau franchise asing kian ekspansif menyasar pasar domestik. Menurut Asosiasi Franchise Indonesia, gencarnya waralaba asing masuk Indonesia itu karena ditunjang pertumbuhan jumlah kelas menengah yang terus meningkat. Hampir sebagian besar didominasi bidang makanan minuman.

Direktur Operasional PT Bintang Indo Jaya selaku master franchise Roti Boy wilayah Surabaya dan Bali, Adhi Setya, mengatakan bahwa potensi waralaba di sektor makanan minuman masih sangat besar. Saat ini total gerai Roti Boy yang berasal dari Malaysia itu sebanyak 20 gerai. Antara lain 12 gerai di Surabaya dan 4 gerai di Bali.

"Tahun depan, kami berencana membuka 4 gerai baru. Bagaimana pun kami akan terus ekspansi, agar lebih dikenal masyarakat," katanya di sela peresmian gerai di Bandara Juanda, Minggu (23/12). Disebutkan, investasi untuk membuka satu gerai bisa mencapai Rp 1 miliar.

Untuk itu tahun depan, pihaknya mematok pertumbuhan sebesar 10 persen. Dikatakan, proyeksi itu lebih rendah daripada tahun ini yang mencapai 14 persen. "Selain persaingan yang makin ketat, ada tekanan dari kenaikan TDL dan pembatasan konsumsi BBM," tandas Adhi.

SURABAYA - Waralaba atau franchise asing kian ekspansif menyasar pasar domestik. Menurut Asosiasi Franchise Indonesia, gencarnya waralaba asing masuk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News