Pelapor Kasus Korlantas Pernah Disiksa

Pelapor Kasus Korlantas Pernah Disiksa
Pelapor Kasus Korlantas Pernah Disiksa
JAKARTA - Direktur PT Inovasi Teknologi Indonesia, Bambang Sukotjo kerap diperiksa oleh penyelidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk dimintai keterangan ketika kasus dugaan korupsi pengadaan simulator di Korlantas Polri masih dalam tahap penyelidikan.

Hal ini diungkapkan pengacaranya, Erik S Paat, saat dikonfirmasi wartawan Rabu (1/8). "Sudah pernah diperiksa. Sering waktu itu," kata Erik.

Perlu diketahui, dalam kasus ini KPK telah menemukan rekaman CCTV penyiksaan Bambang oleh oknum polri. Namun, pihak Mabes Polri tidak mengizinkan rekaman itu dibawa karena tidak masuk ranah korupsi.

"Rekaman itu tidak boleh dibawa. Karena dianggap tidak ada kaitanya dengan kasus korupsi," ujar sumber, di KPK, Selasa (31/7).

JAKARTA - Direktur PT Inovasi Teknologi Indonesia, Bambang Sukotjo kerap diperiksa oleh penyelidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk dimintai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News