Foke Tak Punya Jawaban soal Temuan PPATK

Tentang Korupsi di Pemprov DKI Tertinggi di Indonesia

Foke Tak Punya Jawaban soal Temuan PPATK
Foke Tak Punya Jawaban soal Temuan PPATK
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo dengan gaya ceplas-ceplosnya mengelak pertanyaan wartawan tentang temuan Pusat Pelaporan dan Analisis Keuangan (PPATK) yang menyebut Pemprov DKI paling tinggi angka korupsinya. Pria yang biasa dipanggil Foke itu justru menyerahkan kepada PPATK soal temuan potensi korupsi di Pemprov DKI.

 

"Nanyanya jangan sama saya, sama yang ngasih pernyataan dong," kata Foke singkat usai menghadiri rapat paripurna di gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (29/8).

 

Hasil analisis PPATK mengindikasikan DKI Jakarta sebagai provinsi dengan jumlah korupsi terbanyak. Menurut Foke, sampai saat ini pihaknya masih menunggu PPATK untuk membuktikan analisanya. "Kita nunggu juga sama seperti Anda," seloroh Foke.

 

Sebelumnya diberitakan, Wakil Kepala PPATK, Agus Santoso mengungkapkan adanya temuan transfer dana APBD ke rekening pejabat. Menurut Agus, pemindahan dana itu dilakukan dengan dalih menyiasati anggaran yang tak terserap.

 

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo dengan gaya ceplas-ceplosnya mengelak pertanyaan wartawan tentang temuan Pusat Pelaporan dan Analisis

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News