Cila Meylina, Balita Dengan Air Mata Darah

Sehari, Keluarkan Darah sampai Satu Liter

Cila Meylina, Balita Dengan Air Mata Darah
Cila Meylina, Balita Dengan Air Mata Darah
Fenomena langka dialami Cila Meylina, balita berusia 21 bulan asal Desa Bojong Cideres, Dawuan, Majalengka. Sejak berusia tiga bulan, putri semata wayang pasangan Rostika (20) dan Agus Setiawan (25) itu mengeluarkan air mata darah. Bahkan dalam sehari, darah yang dikeluarkan dari tubuhnya saat menangis mencapai satu liter.

Ono Cahyono, Majalengka

MENGUNJUNGI kediaman Cila di RT 05/04 Dusun 2, Desa Bojong Cideres, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka, tidak begitu sulit. Letaknya di sekitar kawasan terminal elf dan bus antar kota antar provinsi (AKAP) Cideres, Kadipaten. Di depan terminal, terlihat gapura selamat datang Desa Bojong Cideres. Dari terminal ke rumah Cila sekitar satu kilometer.

Balita yang lahir pada Selasa siang, 3 Mei 2011 silam itu, menjadi buah bibir masyarakat karena tubuhnya, khususnya air matanya yang mengeluarkan darah. Jika dilihat kasat mata, gerak-gerik Cila sama dengan balita lain pada umumnya. Perbedaan yang menonjol adalah air tangisan yang keluar dari matanya. Jika manusia normal menangis mengeluarkan air, tapi Cila justru menangis darah. Bukan hanya dari mata, darah juga mengalir dari lubang hidung, telinga, bahkan sesekali di beberapa pori-pori lengan serta kepalanya, saat yang bersangkutan menangis.

Fenomena langka dialami Cila Meylina, balita berusia 21 bulan asal Desa Bojong Cideres, Dawuan, Majalengka. Sejak berusia tiga bulan, putri semata

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News