Gubernur Papua: Kantor OPM Bukan Kewenangan Saya

Gubernur Papua: Kantor OPM Bukan Kewenangan Saya
Gubernur Papua: Kantor OPM Bukan Kewenangan Saya
JAKARTA - Gubernur Papua Lukas Enembe mengatakan dibukanya kantor perwakilan Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Oxford, Inggris bukan merupakan kewenangannya.

"Soal kantor OPM di Oxford itu bukan kewenangan saya, itu kewenangan menteri luar negeri," ujar Lukas di DPR, Jakarta, Senin (6/5).

Lukas menyatakan, adanya sumbatan-sumbatan politik, psikologis dan sosiologis membuat Rakyat Papua tidak bisa mencapai kesejahteraan. Ia menyakini bila tidak ada gerakan separatisme maka rakyat Papua sudah sejahtera.

Mensejahterakan rakyat Papua menurut Lukas, yang menjadi tugasnya saat ini. "Saya kan ditugaskan oleh negara untuk membangun dan mensejahterakan rakyat Papua," kata dia.

JAKARTA - Gubernur Papua Lukas Enembe mengatakan dibukanya kantor perwakilan Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Oxford, Inggris bukan merupakan kewenangannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News