Produksi Bio Etanol, Siswa NTT Dilatih BUMN

Produksi Bio Etanol, Siswa NTT Dilatih BUMN
Produksi Bio Etanol, Siswa NTT Dilatih BUMN
TANGERANG - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan saat ini tengah giat membudidayakan tanaman sorgum. Bahkan bekas dirut PLN ini menginstruksikan sejumlah perusahaan pelat merah untuk memberikan pelatihan kepada sekitar 26 orang asal Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk mengolah sorgum.

Para peserta pelatihan ini terdiri dari siswa SMK dan guru asal Belu, Atambua dan Kupang. NTT dipilih sebagai daerah budidaya sorgum karena sangat tepat untuk mengembangkan sorgum karena masyarakatnya sudah terbiasa menaman sorgum.

"Selama dua minggu, para siswa dan guru ini akan dilatih di sini oleh PT Batan Teknologi dan Pertamina untuk mempelajari mesin pengolahan sorgum," ujar Dahlan saat mengunjungi tempat mereka berlatih di SMK 11 PGRI, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (4/7).

Bila waktu dua minggu tersebut dirasa kurang, Dahlan minta untuk menambah waktu pelatihan menjadi seminggu lagi. "Kalau dua minggu masih tidak bisa ya diperpanjang lagi sampai mereka bisa atau ditambah seminggu lagi. Pokoknya sampai benar-benar bisa membongkar, menggambar, memasang kembali alat ini," papar Dahlan sembari mengatakan akan memberi hadiah Rp 1 juta bagi yang bisa mempergunakan alat bio etanol.

TANGERANG - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan saat ini tengah giat membudidayakan tanaman sorgum. Bahkan bekas dirut PLN ini menginstruksikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News