Van Gaal: Di Maria adalah Pemain Kidal Paling Cepat dan Tajam

Van Gaal: Di Maria adalah Pemain Kidal Paling Cepat dan Tajam
Angel Di Maria dan Louis Van Gaal pose bareng di sesi perkenalan Di Maria sebagai pemain Manchester United. Getty images.

jpnn.com - MANCHESTER - Angel Di Maria akhirnya resmi bergabung dengan Tim Setan Merah, Manchester United. Klub Raksasa Inggris yang ingin bangkit dari keterpurukan itu harus merogoh kocek dalam-dalam, dan memecahkan rekor transfer di Inggris untuk mendatangkan Di Maria dari Real Madrid.

Dilansir dari situs resmi klub, Selasa (26/8) malam, MU mengontrak Di Maria selama lima tahun dengan biaya sebesar 59,7 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,1 triliun. Rekor sebelumnya dipegang Fernando Torres saat direkrut Chelsea dari Liverpool pada tahun 2011 dengan biaya 50 juta pounds.

"Saya benar-benar senang bisa bergabung dengan Manchester United. Saya sangat menikmati waktu saya di Spanyol (Real Madrid) dan ada banyak klub tertarik pada saya, tapi (Manchester) United adalah satu-satunya klub yang saya ingin datangi jika pergi dari Real Madrid," ujar pemain berusia 26 tahun, yang memulai karirnya di akademi Rosario Central, Argentina.

"Louis van Gaal adalah pelatih yang fantastis dengan track record yang terbukti sukses, dan saya terkesan dengan visi dan tekad setiap orang di klub ini yang ingin kembali sukses. Sekarang saya tidak sabar untuk segera memulai," kata Di Maria.

Dari sang pelatih, Louis Van Gaal juga memuji winger yang sebelum di Real Madrid, pernah membela Benfica itu. "Angel adalah gelandang kelas dunia, tapi yang paling penting, dia adalah pemain tim. Tidak ada yang meragukan bakat alami besar sekali," tutur Van Gaal.

"Dia adalah pemain kaki kiri (kidal) yang sangat cepat dan tajam, yang menciptakan ketakutan ke dalam pertahanan yang paling dicapai. Kemampuan dribbling-nya dan kemampuannya untuk mengambil dan mengalahkan lawan sangat enak ditonton. Ia adalah tambahan yang bagus untuk tim," pungkas Van Gaal. (adk/jpnn)


MANCHESTER - Angel Di Maria akhirnya resmi bergabung dengan Tim Setan Merah, Manchester United. Klub Raksasa Inggris yang ingin bangkit dari keterpurukan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News