Laut Berbahaya Hingga Februari

Laut Berbahaya Hingga Februari
Laut Berbahaya Hingga Februari
JAKARTA – Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) meminta para nelayan dan pelaku usaha pelayaran agar waspada menghadapi cuaca buruk di perairan hingga Februari mendatang. Pertemuan angin dari utara dan selatan menyebabkan banyak terjadi angin puting beliung.

”Cuaca buruk akan terjadi di sejumlah perairan Indonesia hingga Februari 2009, khususnya di bagian selatan khatulistiwa,” ujar Ketua BMG Sri Woro B. Hardjono di gedung Departemen Perhubungan Senin (12/1). Berdasar analisis BMG, di sekitar wilayah perairan bagian selatan khatulistiwa itu akan banyak awan cumulonimbus (awan putih yang menjulang tinggi).

Awan tersebut merupakan pertanda alam akan terjadinya hujan deras disertai angin kencang. Menurut dia, potensi terjadi angin puting beliung juga cukup tinggi karena disertai pertemuan angin dari utara dan selatan. Dalam kondisi seperti itu, sebagian wilayah perairan Indoensia cukup berbahaya bagi pelayaran.

Khusus di perairan Majene, Sulawesi Utara, BMG memperingatkan bahwa cuaca sangat buruk diperkirakan terjadi hingga 17 januari mendatang. ”Kami telah memperingatkan agar seluruh pihak waspada dengan cyclone,” tegasnya.

JAKARTA – Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) meminta para nelayan dan pelaku usaha pelayaran agar waspada menghadapi cuaca buruk di perairan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News