Isap Lem Biar Ngefly, 7 ABG Dihukum Hormat Bendera

Isap Lem Biar Ngefly, 7 ABG Dihukum Hormat Bendera
ara pelajar badung yang mengisap lem dibawa ke Polsek Barat disuruh menghormat bendera sambil menggigit plastik berisi lem. Foto: Balikpapan Pos/JPNN.com

jpnn.com - BALIKPAPAN - Masih banyak pelajar nakal di Balikpapan yang suka ngelem (mengisap aroma lem) dengan tujuan otaknya bisa “nge-fly”, berhalusinasi membayangkan yang enak-enak dan serba indah.

Kelakuannya mengotori dunia pendidikan, mereka tak mau lagi belajar untuk masa depan cerah. Pelajar mabuk lem kembali diringkus polisi, Jumat (5/9) kemarin sekira pukul 17.00 Wita.

Mereka dicokok aparat Polsek Balikpapan Barat yang tengah berpatroli. Sebanyak 7 remaja yang masih berstatus pelajar tertangkap saat asyik mengisap lem di Asrama Bukit Kelurahan Baru Ilir.

Tak ayal, mereka diangkut ke Mapolsek Balikpapan Barat. Supaya kapok, pelajar “tak bermutu” itu “dijemur” di bawah tiang bendera sambil menggigit plastik berisi lem, di halaman Mapolsek Barat.

Kapolsek Balikpapan Barat Kompol Kifli S Supu mengatakan, pihaknya berharap peran orang tua siswa, guru dan masyarakat dalam memonitor perilaku anak -anaknya. "Di sekolah merupakan tanggung jawab guru, namun selepas jam sekolah orangtua lah yang harus bertanggung jawab terhadap anak–anaknya," kata Kapolsek Barat.

Lebih lanjut pria yang biasa dipanggil Kifli ini mengatakan, dengan kejadian isap lem yang sudah berulangkali ini, diharapkan dapat memberi pelajaran bagi guru maupun orangtua untuk selalu mengawasi perilaku anak–anaknya.

"Anak - anak merupakan tanggung jawab kita semua, karena di pundaknya harapan generasi penerus bangsa ini kita letakkan," ucap Kifli seperti dilansir Balikpapan Pos (JPNN Grup), Minggu (7/9).

Masih menurut Kifli, para pelajar yang terlibat mengisap lem dibawa ke kantor polisi dan diberi hukuman berdiri di depan kantor sembari memberi hormat menghadap ke jalan raya dengan posisi bungkusan lem menggantung di mulut.

BALIKPAPAN - Masih banyak pelajar nakal di Balikpapan yang suka ngelem (mengisap aroma lem) dengan tujuan otaknya bisa “nge-fly”, berhalusinasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News