Panen Penolakan, Ini Komentar HM Prasetyo

Panen Penolakan, Ini Komentar HM Prasetyo
HM Prasetyo saat dilantik menjadi Jaksa Agung di Istana Negara, Kamis (20/11). Foto: Natalia Laurens/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - HM. Prasetyo menegaskan bahwa dirinya saat ini sudah resmi keluar dari Partai NasDem.

Ini disampaikan Prasetyo usai dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Jaksa Agung di Istana Negara, Jakarta, Kamis, (20/11).

"Hari ini, jam 11 saya diberhentikan dari Partai NasDem, partai selama ini saya bergabung. Kami punya komitmen, untuk apapun amanah yang sekarang akan dijalankan sebaik-baiknya. Ketika negara memanggil kita, semua kepentingan lain kita tinggalkan," kata Prasetyo.

Saat ini, Prasetyo juga masih menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019. Jabatan itu, kata dia, segera akan ditinggalkan juga.

"Itu otomatis akan berhenti dari DPR. Secepatnya," tegasnya.

Prasetyo sendiri tidak ingin namanya disebut terpilih karena titipan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

Menurutnya, Surya Paloh bukan tipe seorang pemimpin yang demikian. Prasetyo pun mengaku tak gentar menghadapi penolakan sejumlah pihak atas jabatannya tersebut.

"Biar nanti orang membuktikan. Saya akan menyelesaikan tugas dengan khusnul khotimah," tandas Prasetyo. (flo/jpnn)

JAKARTA - HM. Prasetyo menegaskan bahwa dirinya saat ini sudah resmi keluar dari Partai NasDem. Ini disampaikan Prasetyo usai dilantik Presiden Joko

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News