Manajemen Persebaya Mulai Panggil Pemain

Manajemen Persebaya Mulai Panggil Pemain
Suporter Persebaya, Bonek. Foto: dok.Indopos/JPNN

jpnn.com - SURABAYA - Indonesia Super League (ISL) 2015 baru akan digelar pada pertengahan Februari mendatang. Tetapi bagi Persebaya persiapan tim harus digelar dalam waktu dekat, manajemen bakal memanggil pemain untuk segera menggelar latihan.

Alasannya tak lain untuk memaksimalkan sisa kontrak kerja pemain musim lalu yang bakal berakhir 1 Desember nanti.
    
Plus untuk mempersiapkan tim menjelang Piala Gubernur 2014 yang direncanakan bakal digelar pada Desember mendatang. Untuk itu Persebaya bakal menggelar latihan kembali pada Senin pekan depan untuk kembali mengaktifkan program latihan di bawah kepemimpinan Tony Ho, asisten pelatih musim lalu sebagai pelatih sementara tim.
    
"Kami sudah intruksikan untuk melakukan pemanggilan pemain yang saat ini libur, targetnya minggu depan, mereka sudah mulai latihan lagi," terang Dhimam Abror Djuraid, Direktur Olahraga Persebaya kepada Jawa Pos kemarin.
       
Meskipun saat ini Persebaya masih belum mendapatkan pelatih kepala, latihan tim harus terus dijalankan. Sebab, kompetisi musim depan bakal berlangsung sengit, mengingat klub ISL lainnya juga menjalankan persiapan yang tak kalah matang. "Yang penting saat ini adalah agar latihan tim tidak vakum terlalu lama," lanjutnya.
       
Kalau mengkomparasikan persiapan Persebaya musim lalu dengan saat ini tidaklah terlalu berbeda jauh. Pada akhir 2013 lalu, posisi pelatih kepala yang diisi Rahmad Darmawan tidak 100 persen memberikan  perhatiannya di tim.

Karena dia masih menjalankan tugas bersama timnas U-23 yang kala itu menembus babak final SEA Games Myanmar 2013.
    
Nah, posisi pelatih saat itu juga ditempati Tony Ho sebagai wakil yang bertugas menjalankan program latihan untuk Greg Nwokolo dkk saat itu.

Nah, dalam persiapan untuk ISL 2015 nanti, dejavu, situasi yang hampir sama dirasakan Persebaya. Tanpa pelatih utama, mereka mencoba mempersiapkan diri untuk kompetisi teratas di Indonesia ini.
    
Di sisi lain, Tony Ho menjelaskan bahwa saat ini dirinya memang diminta datang ke Surabaya untuk merapatkan barisan. "Kami sudah sharing dan saling memberikan masukan kepada manajemen untuk tim ini musim depan," katanya kepada Jawa Pos kemarin.
       
Terlebih dengan statusnya yang juga belum ada keputusan, Tony tetap mengedepankan sikap profesionalisme. Sebagaimana pemain Persebaya lainnya, kontrak kerja Tony dengan manajemen juga berkahir 1 Desember nanti.

"Saya tetap mencoba professional. Tetap menjalankan kewajiban sampai selesai, walaupun pada akhirnya saya belum pasti dipertahankan manajemen," terang pelatih asal Makassar tersebut.
    
"Karena waktu juga semakin mepet, saya usulkan kepada manajemen untuk segera menggelar latihan, sekalian mungkin untuk menggelar seleksi pemain. Tetapi semua keputusan nanti berpulang kepada pelatih kepala terpilih," tandasnya. (nap)


SURABAYA - Indonesia Super League (ISL) 2015 baru akan digelar pada pertengahan Februari mendatang. Tetapi bagi Persebaya persiapan tim harus digelar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News