Libur Akhir Tahun, AP I Prediksi Penumpang Naik 11 persen

Libur Akhir Tahun, AP I Prediksi Penumpang Naik 11 persen
Libur Akhir Tahun, AP I Prediksi Penumpang Naik 11 persen

jpnn.com - JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) I memprediksi penumpang angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 di 13 bandara yang dikelola perseroan diprediksi akan meningkat sebesar 11 persen atau sekitar 3,4 juta penumpang, dari tahun sebelumnya.

Corporate Secretary AP I, Farid Indra Nugraha menyebut di tahun 2012, jumlah penumpang angkutan Natal dan Tahun Baru di 13 bandara yang dikelola perseroan berjumlah 2,78 juta penumpang.

"Di tahun 2013 tercatat sejumlah 3,02 juta penumpang dengan kenaikan 8,5 persen," ujar Farid dalam siaran persnya, Kamis (25/12).

Sedangkan terkait permintaan tambahan penerbangan (extra flight) dari pihak maskapai, Angkasa Pura I telah melakukan beberapa persiapan. Seperti memperpanjang jam operasi penerbangan, memaksimalkan kondisi terminal, parkir dan fasilitas bandara.

"AP I juga memaksimalkan kapasitas apron serta berkomunikasi dan berkoordinasi dengan airlines untuk meminimalisasi kemungkinan delay,” beber dia. (chi/jpnn)


JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) I memprediksi penumpang angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 di 13 bandara yang dikelola perseroan diprediksi akan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News