Ahok: Saya Enggak Mau Ditipu Lagi

Puluhan Warga Protes Penggusuran Dimintai Nomor Kontak

Ahok: Saya Enggak Mau Ditipu Lagi
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) didatangi oleh sekitar 20 warga di Balai Kota, Jakarta, Senin (23/2). Puluhan warga tersebut datang untuk bertemu dengan Ahok.

Puluhan warga ‎yang berasal dari Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat itu menyampaikan protes karena tidak terima digusur oleh gabungan Satpol PP. Para warga meminta agar tidak digusur karena belum menerima rumah susun.

"‎Pak tolong kita enggak mau digusur. Belum ada rusun tiba-tiba mau digusur gimana ini?" kata Asep di Balai Kota, Jakarta, Senin (23/2).

Asep ‎menyatakan warga merasa terganggu dengan keberadaan Satpol PP yang sudah berjaga sejak Jumat (20/2) lalu. Karena itu, warga menyampaikan protes kepada Ahok.

"Jelaslah kami merasa terganggu. Wong belum ada rusun kok mau main gusur," ujar Asep.

Menanggapi pe‎rmintaan itu, Ahok meminta warga untuk meninggalkan nomor kontak. Sehingga, sambung dia, bisa ditindaklanjuti oleh Pemerintah Provinsi DKI.

Ahok meminta perwakilan warga menuliskan nomor kontak di atas secarik kertas.

"Bapak Ibu tinggalkan dulu nomor yang bisa kita hubungi. Kita konfirmasi nanti sama apa yang terjadi di lapangan biar saya tahu. Saya enggak mau ditipu lagi," tandasnya. (gil/jpnn)


JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) didatangi oleh sekitar 20 warga di Balai Kota, Jakarta, Senin (23/2). Puluhan warga


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News