DPR Yakin Biaya Haji 2015 Turun Rp 6 Juta

DPR Yakin Biaya Haji 2015 Turun Rp 6 Juta
DPR Yakin Biaya Haji 2015 Turun Rp 6 Juta

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR RI, Saleh Partaonan Daulay mengatakan, biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) tahun 2015 bakal turun sekitar Rp 6 juta. Penurunan tersebut terjadi karena ada sejumlah efisiensi yang dilakukan tanpa mengurangi kualitas pelayanan terhadap para jamaah.

"Hasil evaluasi Panitia Kerja (Panja) Haji Komisi VIII DPR, ditemukan sejumlah sektor yang bisa dilakukan efisiensi. Kalau itu dilakukan, maka akan terjadi penurunan BPIH 2015 dengan rata-rata Rp 6 juta," kata Saleh Partaonan Daulay, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Kamis (12/3).

Salah satu efisiensi itu ialah mengurangi durasi pelaksanaan haji dari 40 hari menjadi 30 hari. Selain itu, ada pula perubahan rute perjalanan jamaah haji. Sebelumnya, jamaah harus ke Jeddah sebelum ke Madinah.

"Tahun ini rute perjalanan akan di balik dari Indonesia langsung menuju Madinah baru kemudian ke Jeddah, dan kembali ke tanah air melalui Bandar udara di Jeddah. Rute terbaru ini selain lebih efisien, juga tidak akan merepotkan jemaah haji," ujar politikus PAN ini.

Tim Panja Haji Komisi VIII DPR juga akan kunjungan kerja ke tanah suci mulai 15-21 Maret mendatang. "Potensi penurunan BPIH ini harus dimulai dalam musim haji tahun ini dan berlaku untuk kesuluruhan calon jamaah haji yang berangkat dari 12 embarkasi di Indonesia, mulai dari Lombak hingga Aceh," imbuhnya. (fas/jpnn)

 

 

 

JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR RI, Saleh Partaonan Daulay mengatakan, biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) tahun 2015 bakal turun sekitar Rp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News