Empat Manfaat Hebat Minum Kopi bagi Kesehatan

Empat Manfaat Hebat Minum Kopi bagi Kesehatan
Minum kopi secara teratur bermanfaat bagi kesehatan. Foto: Int

jpnn.com - KOPI merupakan salah satu minuman yang paling popular di dunia yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan masyarakat.

Selain aromanya yang khas, kopi yang diminum secara teratur juga dapat memberikan manfaat yang luar biasa untuk kesehatan. Di antaranya dapat menurunkan akan resiko terkena penyakit seperti batu empedu, kanker, diabetes serta penyakit lainnya

Berikut ini adalah beberapa manfaat kopi bagi kesehatan

1. Kopi dapat membantu mencegah multiple sclerosis
Dalam sebuah studi baru yang dipresentasikan pada pertemuan tahunan American Academy of Neurology, para peneliti dari Johns Hopkins School of Medicine menemukan bahwa minum kopi dapat membantu mengurangi kemungkinan mengembangkan multiple sclerosis.

"Ada banyak senyawa dalam kopi yang bisa memberikan kontribusi terhadap hasil temuan ini. Kafein dapat melindungi terhadap penyakit Parkinson dan penyakit Alzheimer. Menariknya, hal tidak memengaruhi fungsi sel-sel kekebalan di otak," kata peneliti Ellen Mowry, MD, seperti dilansir laman Yahoo Health, Senin (30/3).

2. Kopi dapat mengurangi risiko pengembangan jenis kanker kulit yang berbahaya
Orang yang minum empat cangkir kopi sehari memiliki risiko 20 persen lebih rendah terkena melanoma, bentuk kanker kulit paling mematikan. Para peneliti menemukan bahwa kopi dapat mencegah pertumbuhan kanker dengan menjaga terhadap kerusakan DNA.

3. Kopi dikaitkan dengan rendahnya risiko untuk kanker payudara
Sebagian besar penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa konsumsi kopi yang tinggi dikaitkan dengan penurunan sederhana risiko kanker payudara. Penelitian menemukan bahwa wanita yang lebih tua yang minum lebih dari lima cangkir kopi sehari memiliki risiko jauh lebih rendah untuk jenis tertentu kanker payudara, meskipun faktor gaya hidup juga ada kaitannya.

Beberapa penelitian juga telah menemukan penurunan risiko kanker mulut dan tenggorokan dan kanker endometrium antara peminum kopi berat.

KOPI merupakan salah satu minuman yang paling popular di dunia yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan masyarakat. Selain aromanya yang khas,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News