Izin Polisi Tak Kunjung Terbit, PT LI Pilih Wait And See

Izin Polisi Tak Kunjung Terbit, PT LI Pilih Wait And See
Ilustrasi. FOTO: jawa pos

jpnn.com - PT Liga Indonesia (PT LI) memilih wait and see terkait belum terbitnya izin pertandingan Liga QNB atau ISL dari pihak kepolisian. Mereka menunggu sampai hari  H pertandingan sebelum memberikan pernyataan sikap.

"Kami tetap menunggu hingga hari Sabtu (25/4). Kami tidak ingin berspekulasi dengan pemberitaan di beberapa media. Yang jelas hingga H-1 pertandingan besok semua berjalan normal, tim tamu datang terus coba lapangan, dan gelar technical meeting," kata sekretaris PT LI Tigor Shalom Boboy, Jumat (24/4).

Sesuai jadwal, ada tiga laga yang digelar pada Sabtu (25/4) ini. Laga itu adalah Persipura Jayapura kontra Persija Jakarta, Arema Cronus kontra Pelita Bandung Raya (PBR), dan Persela Lamongan kontra Semen Padang.

Selain itu, Minggu (26/4) rencananya kompetisi Divisi Utama 2015 juga akan melakukan kick off. Pembukaan laga Divisi Utama sendiri ditandai dengan laga antara Persis Solo melawan PSIS Semarang di Stadion Manahan, Solo.

"Kami berharap laga tetap berjalan sesuai jadwal dan normal. Saat ini kami terus melakukan komunikasi dengan masing-masing panpel di laga yang besok akan digelar. Yang jelas besok kami akan mengambil keputusan atau tindakan sambil menunggu izin keluar," jelasnya.

Saat ini, beberapa Panpel di daerah memang belum mengantongi izin. Tapi, proses jumpa pers tetap dijalankan oleh masing-masing klub, layaknya pre match pressconference. (dkk/jpnn)

 


PT Liga Indonesia (PT LI) memilih wait and see terkait belum terbitnya izin pertandingan Liga QNB atau ISL dari pihak kepolisian. Mereka menunggu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News