Ronaldo Tersingkir, Barca ke Final, Messi Pemain Terbaik Dunia Lagi?

Ronaldo Tersingkir, Barca ke Final, Messi Pemain Terbaik Dunia Lagi?
afp

jpnn.com - BARCELONA- Persaingan merebut gelar pemain terbaik dunia 2015 semakin mengerucut. Megabintang Barcelona, Lionel Messi diprediksi bakal kembali memeluk trofi Ballon d’Or.

Pasalnya, megabintang berjuluk Si Kutu itu mampu tampil trengginas bersama Barcelona musim ini. Messi berpeluang mengantarkan Barcelona merengkuh treble winners alias tiga gelar semusim.

Selain itu, Messi juga mampu menyamai catatan sepuluh gol milik Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini. Bedanya, Barcelona berhasil melaju ke final. Dengan begitu, Messi masih memiliki kesempatan menambah pundi golnya.

Selain itu, Messi membukukan gol itu dalam tempo 1057 menit. Sementara, Ronaldo melakukannya dalam 1065 menit. Di sisi lain, Ronaldo hampir pasti gagal membawa Madrid merebut satupun trofi musim ini.

Satu-satunya keunggulan Ronaldo ialah catatan golnya di La Liga. Hingga pekan ke-36, megabintang berjuluk CR7 itu sudah mengemas 42 gol. Sementara, Messi berada di posisi kedua dengan 40 gol. (jos/jpnn)


BARCELONA- Persaingan merebut gelar pemain terbaik dunia 2015 semakin mengerucut. Megabintang Barcelona, Lionel Messi diprediksi bakal kembali memeluk


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News