Meski Amburadul, Rossi Sebut Marquez tak Alami Krisis

Meski Amburadul, Rossi Sebut Marquez tak Alami Krisis
afp

jpnn.com - MILAN- Valentino Rossi tetap menaruh kewaspadaan pada Marc Marquez pada sisa balapan MotoGP musim ini. Marquez tetap dianggap sebagai pesaing berat merebut gelar juara dunia.

Padahal, Marquez masih tampil amburadul musim ini. Pembalap andalan Repsol Honda tersebut saat ini masih duduk di posisi keempat klasemen sementara setelah tertinggal 33 poin dari Rossi.

“Marquez berada di belakang karena dia tidak mendapatkan 20 poin di Argentina. Dia adalah pembalap yang memiliki talenta luar biasa,” terang Rossi sebagaimana dilansir laman Crash.

Rossi mencontohkan situasi yang dialami Marquez dengan Jorge Lorenzo. Awalnya, Lorenzo tampil jeblok pada tiga seri pembuka. Namun, pembalap asal Spanyol itu sukses back to back di Jerez dan Le Mans.

“Setelah tiga seri awal, saya mendengar Lorenzo mengalami krisis. Tapi, dia memenangkan dua seri. Hal itu juga bisa terjadi pada Marquez,” tegas pembalap berjuluk The Doctor tersebut. (jos/jpnn)

 


MILAN- Valentino Rossi tetap menaruh kewaspadaan pada Marc Marquez pada sisa balapan MotoGP musim ini. Marquez tetap dianggap sebagai pesaing berat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News