Menara Eiffel Ditutup Gara-Gara Pencopet

Menara Eiffel Ditutup Gara-Gara Pencopet
Menara Eiffel ditutup untuk sementara. Foto: AFP

jpnn.com - PARIS - Selain terkenal sebagai tempat yang indah dan romantis, Menara Eiffel di Paris juga dikenal banyak copet. Saking banyaknya pencopet, sering terjadi perkelahian antar mereka di dalam kawasan Eiffel.

Dilansir dari The Guardian, Menara Eiffel resmi ditutup pihak pengelola Sabtu (23/5). Para petugas mengawali dengan mogok kerja.

Selama ini, petugas di Eiffel bukan direpotkan dengan melayani pengunjung menikmati Eiffel, namun hanya mendengar keluhan dan keluhan soal copet. "Pencopet itu datang berkelompok, ada yang satu kelompok terdiri dari tiga orang, dan bahkan ada hingga 30 orang dalam sehari," ujar salah seorang staff Eiffel.

Penutupan Menara Eiffel ini hanya sementara hingga petugas dan pengelola menemukan solusi yang tepat mengatasi aksi pencopet. (adk/jpnn)


PARIS - Selain terkenal sebagai tempat yang indah dan romantis, Menara Eiffel di Paris juga dikenal banyak copet. Saking banyaknya pencopet, sering


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News