Ini Kronologis Tergelincirnya Pesawat Garuda GA-618

Ini Kronologis Tergelincirnya Pesawat Garuda GA-618
Ilustrasi.

jpnn.com - JAKARTA - Corporate Secretary PT Angkasa Pura (AP) I Farid Indra Nugraha membeberkan kronologis tergelincirnya pesawat Garuda Indonesi GA-618 di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar pada Selasa (2/6). Farid menjelaskan, pesawat Garuda Boeing 737-800  itu terbang dari Bandara Soekarno Hatta, Jakarta pukul 11.00 WIB.

Saat mendarat pukul 14.45 waktu Makassar, pesawat Garuda tergelincir karena hujan lebat dan sebagian roda pesawat keluar dari runway.   

"Over runway 13-31. Kondisi roda depan dan kiri terperosok ke shoulder (bahu runway), roda kanan masih di runway," kata Farid dalam keterangannya.

Saat ini kata Farid, pesawat berpenumpang 146 dan delapan kru itu masih dalam proses evakuasi. Beruntung proses evakuasi tersebut tidak sampai menganggu operasional pesawat lainnya di Bandara Sultan Hasanuddin.

"Rencana evakuasi hari ini dengan ditarik ke belakang. Evakuasi dengan menggunakan salvage masih distandbykan. Operasional bandara tidak terganggu karena menggunakan runway lain dan semua penumpang selamat," tandasnya. (chi/jpnn)

JAKARTA - Corporate Secretary PT Angkasa Pura (AP) I Farid Indra Nugraha membeberkan kronologis tergelincirnya pesawat Garuda Indonesi GA-618 di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News