Wahai Pegawai KKP, Ini Kabar Gembira Dari Menteri Susi

Wahai Pegawai KKP, Ini Kabar Gembira Dari Menteri Susi
jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti mengaku masih terus memperjuangkan kenaikan gaji pegawai negeri sipil (PNS) di institusi yang dipimpinnya.

Seperti diketahu, sejak awal menjabat menjadi menteri, Susi memang berjanji akan menaikkan gaji para pegawainya bila pendapatan KKP mencapai Rp 20 triliun. Namun, menteri asal Pangandaran, Jawa Barat ini sadar upayanya tentu tidak bisa dilakukan secepat kilat. 

"Kami masih memperjuangkan remunerasi gaji PNS agar bisa ditingkatkan, akan tetapi tentu ini bertahap. Saya akan terus berjuang supaya dapat remunerasi seperti swasta," kata Susi saat memberikan sambutan dalam acara pelantikan Wisuda Taruna Sekolah Tinggi Perikanan (STP) di kantornya, Jakarta, Sabtu (29/8).

Kenaikan gaji tersebut diminta bukan tanpa alasan. Menurutnya, cara tersebut ampuh untuk memperkecil upaya PNS melakukan tindakan korupsi. Nah dengan gaji PNS yang tinggi, diharapkan mereka akan fokus bekerja dan tidak mencari sampingan lain.

"Kita harus realistis, tidak mungkin melawan korupsi kalau PNS gajinya masih rendah. Tapi bukan berarti walau sekarang gajinya (PNS) rendah, kita akan korupsi," tandas Susi. (chi/jpnn)


JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti mengaku masih terus memperjuangkan kenaikan gaji pegawai negeri sipil (PNS) di institusi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News