Wow! Kim Jong-un Dinilai Pantas Dapat Anugerah Soekarno Award

Wow! Kim Jong-un Dinilai Pantas Dapat Anugerah Soekarno Award
Kim Jong-un. Foto: AFP

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Yayasan Pendidikan Soekarno, Rachmawati Soekarnoputri akan memberikan penghargaan Star of Soekarno Award kepada pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong-un. 

Penghargaan itu bakal diberikan, meskipun mendapat kecaman dari dunia barat.

"‎Saya mengerti, itu pasti. Tapi kami tetap jalan," kata Rachmawati ketika menghadiri pameran alat utama sistem pertahanan (alutsista) TNI Angkatan Darat yang diadakan ‎Kodam Jaya dan Universitas Bung Karno di Kampus UBK, Jakarta, Senin (31/8). 

Rachmawati menilai, Kim Jong-un adalah sosok yang konsisten dalam memimpin Korea Utara. "Kami melihat konsistensi Kim Jong Un di dalam mempertahankan dalam kemandirian negaranya itu patut diapresiasi," ucapnya.

Namun Rachmawati tidak menjamin apakah Kim Jong-un akan hadir atau tidak pada saat acara pemberian penghargaan itu. "Tapi kalau tidak hadir, perwakilan juga sudah cukup," sambung perempuan kelahiran 27 September 1950 itu.

Penghargaan Star of Soekarno Award ini akan diberikan pada 27 September 2015 di Hotel Borobudur.

Selain Kim Jong Un, penghargaan itu diberikan kepada sejumlah pimpinan negara lainnya. Di antaranya mantan Presiden Venezuela Hugo Chavez, Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad, mantan Presiden Kuba Fidel Castro, pemimpin Yordania Raja Abdullah, dan pemimpin Morocco ‎King Mohammed VI. ‎(gil/jpnn)


JAKARTA - Ketua Yayasan Pendidikan Soekarno, Rachmawati Soekarnoputri akan memberikan penghargaan Star of Soekarno Award kepada pemimpin tertinggi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News