Jangan Sampai DPR Terjebak Mainan Satu Fraksi

Jangan Sampai DPR Terjebak Mainan Satu Fraksi
Ilustrasi Gedung DPR/ dok JPNN

JAKARTA - Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Syaifullah Tamliha mengatakan Fraksi Partai Golkar yang paling banyak melakukan mutasi terhadap kadernya yang bertugas di Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

"Apakah ini ada kaitannya dengan pertikaian Ketua Fraksi Golkar Ade Komarudin dengan Ketua DPR Setya Novanto yang sama-sama dari Partai Golkar, saya tidak tahu persis. Hal yang saya ingatkan, jangan DPR ini terjebak dengan permainan satu fraksi saja," kata Syaifullah Tamliha, Sabtu (28/11).

Melihat kecenderungan hari ini lanjut Tamliha, wacana pergatian Ketua DPR RI sangat tergantung dari Fraksi Golkar. "Jadi, apakah mengganti Ketua DPR atau tidak, ini tergantung Fraksi Golkar. Yang belum bisa dipastikan, apakah tiga anggota MKD yang baru gabung itu pro Setya Novanto atau Ade Komarudin?," ujarnya.

Tapi kalau melihat maunya rakyat ujar Wakil Ketua Komisi II DPR ini, kocok ulang pimpinan DPR seperti tidak diinginkan rakyat.

JAKARTA - Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Syaifullah Tamliha mengatakan Fraksi Partai Golkar yang paling banyak melakukan mutasi terhadap

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News