Gunung Soputan Meletus, Mobil Damkar Dikerahkan

Gunung Soputan Meletus, Mobil Damkar Dikerahkan
Gunung Soputan kembali memuntahkan debu vulkanik, kemarin sekitar pukul 06.38 WITA. Foto: Rifka Ambitan/Manado Post/JPG

jpnn.com - TONDANO - Sejumlah wilayah di Minahasa tertutup abu vulkanik dari letusan Gunung Soputan Senin lalu. Daerah terparah adalah Langowan dan sekitarnya.

Pemkab Minahasa menyalurkan 3.500 masker serta memberikan sejumlah penangan bencana. "Kita sudah mengirim mobil Damkar untuk menyiram jalanan dan lokasi yang tertutup abu," kata Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS), usai memimpin rapat kerja awal tahun bersama seluruh SKPD, di ruang sidang, Selasa (5/1) kemarin.

"Selain Damkar, 3.500 masker sudah dikirim untuk dibagikan," tambahnya.

JWS menuturkan, masyarakat diimbau agar menggunakan masker yang dibagikan. "Ini bencana yang murni alam. Pemkab hanya bisa mencoba menanggulangi lewat bantuan seperti ini," tandas JWS.

Sementara Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPMPD) Johanis Pesik menuturkan, walau tak masuk wilayah Minahasa namun bencana letusan Gunung Soputan akan terus dipantau.

"Kami terus berkoordinasi, karena gunung Soputan berbatasan dengan Langowan yang merupakan wilayah Minahasa," katanya.

"Bupati sudah menginstruksikan penanggulangan bencana berupa mengirim Damkar dan membagikan masker," pungkas Pesik.

Diketahui, salah satu gunung api teraktif di Indonesia ini meletus, Senin (4/1) tengah malam. Letusan gunung disertai lahar api. Kemudian disusul semburan abu vulkanik dengan tinggi sekira 2.000 meter.

TONDANO - Sejumlah wilayah di Minahasa tertutup abu vulkanik dari letusan Gunung Soputan Senin lalu. Daerah terparah adalah Langowan dan sekitarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News